Contoh RPP Daring

 

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) DARING

 

Nama Sekolah                   : SMP .......

Mata Pelajaran                 : PAI / Budi Pekerti

Materi Pokok / Tema      : Iman kepada Hari Akhir

Kelas/semester                 : XI/1

Alokasi Waktu                   : 3 JP

 

A.        Tujuan Pembelajaran

Setelah mengikuti proses pembelajaran online melalui aplikasi Candycbt dengan pendekatan saintifik dan media TIK, peserta didik dapat :

  Meyakini bahwa hari akhir pasti akan terjadi

2.      Menunjukkan perilaku mawas diri sebagai bentuk penerapan iman kepada hari akhir

3.       Menjelaskan dalil, tanda-tanda, peristiwa pasca hari akhir dengan benar

4.       Menjelaskan hikmah beriman kepada hari akhir dengan benar

5.       Menemukan dalil tentang terjadinya hari akhir dalam bentuk daftar surat/ayat dengan benar

B.        Langkah-Langkah Pembelajaran

a.    Pendahuluan

1.    Guru mengucapkan salam, dilanjutkan dengan berdoa  dan mengecek kehadiran peserta didik melalui aplikasi WA grup kelas

2.    Guru menanyakan kabar peserta didik, menyiapkan fisik dan psikis peserta didik

3.    Guru menjelaskan secara singkat materi yang akan dipelajari dan manfaatnya, strategi pembelajaran, serta teknik penilaiannya serta keterkaitan dengan materi pertemuan sebelumnya

b.    Kegiatan Inti

Melalui aplikasi WA grup mengingatkan, memotivasi peserta didik untuk selalu mengikuti pembelajaran melalui media TIK.

1.    Guru menyampaikan materi melalui aplikasi Candycbt dalam bentuk rangkuman, pdf dan tayangan video youtube, peserta didik memperhatikan dengan seksama

2.    Peserta didik menyimak dan mendownload materi dari aplikasi Candy berupa file pdf dan video youtube 

3.    Peserta didik bertanyajawab dengan guru secara langsung terkait materi yang belum dipahami melalui WA grup kelas (menanya).

4.    Peserta didik mengerjakan latihan soal evaluasi aspek pengetahuan dan keterampilan yang diajukan pada akhir pembahasan materi pokok pembelajaran

5.    Peserta didik membuat rangkuman materi atau catatan penting tentang pokok bahasan yang disampaikan guru

c.     Penutup

Melalui aplikasi WA grup kelas :

1.    Guru bersama peserta didik menyimpulkan dan mengadakan refleksi hasil pembelajaran

2.    Guru menjelaskan materi dan atau kegiatan yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya

3.    Guru memberi pesan untuk selalu menjaga kesehatan dan semangat belajar

4.    Guru mengakhiri materi dengan doa dan salam

C.        Penilaian

1.    Sikap spiritual dan sosial lembar observasi kebiasaan beribadah dan ketepatan waktu mengumpulkan tugas

2.    Pengetahuan tes tulis/mengerjakan kuis di aplikasi Candycbt

3.    Ketrampilan unjuk kerja membuat daftar dalil tentang peristiwa hari akhir dengan benar

 

 

 

 

Mengetahui

Kepala SMP.....

 

 

 

YUDI ARIANTO, M.Or.

NIP. 19650616 198903 1 014

Madiun,      Juli 2020

 

Guru PAI

 

 

 

AGUS SUPRIANTO, S.Pd.I

NIP. 19840418 201001 1 027

Komentar